Rabu, 15 April 2015

Koleksi Resep Masakan Cina Populer ( Chinese Food )

Penulis: Budi Sutomo
Buku bisa dibeli di toko buku Gramedia dan Gunung Agung, atau di Android Play Store dengan Keyword: Budi Sutomo

Masakan Cina adalah salah satu seni kuliner yang populer di seluruh belahan bumi. Hampir seluruh dunia memiliki daerah pecinan yang memiliki budaya dan seni kuliner yang khas. Seni kuliner Cina juga mudah bermigrasi dengan daerah setempat sehingga dikenal dengan hidangan Cina peranakan.

Kepopuleran makanan Cina terletak dari rasanya yang lezat, teknik pengolahannya yang mudah dan bumbu-bumbu yang tidak terlalu banyak, serta penampilan makanan yang menggugah selera. Kondisi ini membuat masakan Cina mudah diterima segala kalangan.

Masakan Cina memiliki ciri yang khas. Di negara asalnya, masing-masing daerah di Cina memiliki ciri khas kuliner yang unik. Seperti di daerah Shanghai, terkenal dengan memasak dengan metode stew atau disetup. Sedangkan daerah Canton banyak menggunakan jamur baik segar maupun kering sebagai bahan masakan. Daerah Szechuan banyak menggunakan bumbu lada dan cabai sehingga masakannya banyak yang bercita rasa pedas. Berbeda dengan wilayah  Hunan, masyarakat Hunan banyak menggunakan rempah terutama jahe.
Di Indonesia, masakan Cina mudah dijumpai diberbagai tempat makan, baik restoran maupun warung makan tenda di pinggir jalan. Sebutlah capcay, fuyunghai, sup kimlo, hingga tim ikan kakap. Masakan ini sangat familier dan sudah menjadi menu harian masyarakat Indonesia.

Berbekal buku ini, pembaca akan diajak mengenal beragam bahan dan bumbu masakan Cina serta resep masakan Cina populer. Buku ditulis dengan bahasa yang mudah dipahami. Resep dibuat dengan metode yang mudah dan mudah difahami. Sangat cocok bagi para pemula maupun pelaku wirausaha boga. Semua resep juga telah lolos dapur uji sehingga dimain keakuratannya. Anda ingin mahir mengolah masakan Cina? Buku ini layak Anda miliki. Baca resepnya dan praktekan, dijamin hidangan Anda akan selezat hidangan restoran Cina. Selama Berkreasi!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar