Minggu, 24 Mei 2015

Honey Creme Jakarta

Sudah setahun belakangan ini popularitas Korean soft cream memang tengah menanjak naik. Bedanya dengan ice cream biasa adalah bahwa Korean soft cream ini memiliki tekstur yang lebih lembut dibanding dengan ice cream, varian rasanya biasanya tidak banyak, namun kreasinya lebih menekankan ke penggunaan topping yang bermacam-macam.


Honey Creme yang telah lebih dulu dikenal di Taiwan, Hongkong dan Singapore ini akhirnya membuka outlet pertamanya di Jakarta yang bertempat di Pondok Indah Mall. Saya yang belum pernah mencobanya di Singapore (saya dengar antriannya selalu panjang) akhirnya penasaran dan mencobanya. Honey Creme menyajikan aneka kreasi yang menggunakan soft cream




Seperti yang saya bilang di awal tadi, Honey Creme adalah salah satu yang tidak menyediakan pilihan rasa untuk soft cream, hanya ada satu rasa yaitu original dengan berbagai macam topping dan dua cara penyajian, dengan cup atau cone yang berwarna warni. Oh ya, meskipun hanya menjual soft cream, Honey Creme memiliki tempat bersantap jika tidak ingin menikmati soft cream mereka sambil berjalan. 

Saya mencicipi beberapa macam soft cream yang disajikan oleh Honey Creme, termasuk menu best seller mereka yaitu soft cream menggunakan organic honeycomb (sarang lebah) asli.

Cup with Honey Comb (49K)


Sometimes, the more simple, the better. Sebagai menu best seller, sebenarnya menu ini terlihat lebih biasa dibandingkan menu lain yang menggunakan mixed grains sampai caramel popcorn. Tekstur soft creamnya sangat lembut dan tidak terlalu manis atau milky. Dari yang saya amati, soft cream Honey Creme tidak terlalu cepat meleleh. Semuanya terasa pas dipadu dengan potongan honeycomb di salah satu sisinya. 


For all the sweet toothers, their honeycomb must be the most favourite part. It's rich, sweet with all the crunchiness and melts in your mouth sensation at the same time as you bite into it.
Khusus untuk pemesanan Honey Comb dan Caramel Pop Corn, pengunjung bisa menambah ekstra topping dengan membayar 10K untuk honeycomb dan 12K untuk Caramel Pop Corn.


Cone with Mixed Grains (52K)


Selain Cup, Honey Creme juga mneyediakan cone berwarna warni yang cukup menarik perhatian. Saya memesan Soft Cream Cone with Mixed Grains. Es krim dilumuri oleh semacam serbuk yang terbuat dari campuran kacang kedelai, beras merah, flax seeds, ketan hitam and pearl barley. I love the slightly sweet with a hint of nutty taste from the mixed grains. Sooo tasty!
Tapi untuk mencoba varian mixed grains ini sebaiknya pesan dalam bentuk cup, karena cone mixed grains makannya agak ribet. Tiap disendok serbuknya jatuh ke tangan, baju, celana bahkan ke tas saya. (Apa saya yang jorok ya ini?)
 
Cup Cotton Candy Affogato (53K)



Affogato adalah sajian es krim favorit saya, jadi saya mencicipi Cotton Candy Affogato mereka yang penyajiannya unik. Affogato disajikan dalam cup dan di bagian atasnya diberi organic cotton candy yang ditaburi sedikit rock salt. Rasa kopinya cukup balance dipadukan dengan soft cream yang juga tidak terlalu manis. Saat Cotton Candynya meleleh dan jatuh ke affogato teksturnya menyerupai honeycomb yang manis dan sedikit renyah. 

Honey Creme yang baru berumur dua hari ini patut dicoba, khususnya bagi para pecinta es krim. Korean soft creamnya yang dingin dan lembut serta honeycomb yang legit menjadi pilihan yang cocok untuk pencuci mulut ataupun cemilan saat sedang berkeliling di mall. Meskipun akan tetap ada sebagian orang yang juga akan tetap lebih memilih untuk kembali ke sundae M*D atau B* yang harganya lebih terjangkau untuk seporsi es krim pencuci mulut.
Good luck, Honey Creme!




HONEY CREME 
South Skywalk 2F Pondok Indah Mall
Jl. Metro Pondok Indah Blok 3 B Jakarta Selatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar